Guru BK MTsN 7 Jakarta Raih Juara 1 Lomba Video Pendek - BK Madrasah
News Update
Loading...

01 December 2021

Guru BK MTsN 7 Jakarta Raih Juara 1 Lomba Video Pendek

Guru BK MTsN 7 Jakarta Berhasil Meraih Juara 1 Lomba Video Pendek Moderasi Keberagaman Kementerian Agama RI

Selasa (30/11) menjadi malam puncak penganugerahan GTK berprestasi Kementerian Agama Republik Indonesia. Susianingsih, S.Pd., M.Psi., guru BK di MTsN 7 Jakarta berhasil meraih juara 1 Lomba Video Pendek yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama untuk Kategori MTs. Lomba Video Pendek tersebut bertajuk “Moderat Madrasahku, Moderat Indonesiaku”.

Kegiatan ini diadakan untuk memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2021 Kementerian Agama Republik Indonesia. Penganugerahan GTK Berprestasi tingkat Nasional ini diselenggarakan di Holiday Inn Kemayoran. Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas menyematkan langsung penghargaan tersebut kepada para guru berprestasi.

Penilaian yang dilakukan oleh juri yakni dengan melihat kesesuaian isi antara makalah dengan konten yang disajikan dalam video pendek. Karya yang dilahirkan Susianingsih tersebut berjudul “Tasammuh dan Esensi Beragama dalam Bermadzhab: Pendekatan Bimbingan dan Konseling”.

Alhamdulillah. Saya mengucapkan terimakasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya untuk Bapak Lebeng selaku Kepala MTsN 7 Jakarta yang sudah mengizinkan dan mendukung pembuatan video ini. Tak lupa saya ucapkan terimakasih juga kepada seluruh pihak yang sudah membantu saya sehingga video ini dapat tercipta dengan baik. Prestasi yang diraih ini adalah bonus, esensinya adalah dakwah tentang pentingnya moderasi beragama bahwa perbedaan itu tidaklah hadir untuk menghancurkan, tetapi hadir sebagai keberagaman untuk menampilkan keindahan atas kuasaNya. Bagi saya, akal haruslah terus diasah agar tidak mengalami kejumudan,” ujar Susianingsih.

Susianingsih, S.Pd., M.Psi., guru BK di MTsN 7 Jakarta
Susianingsih, S.Pd., M.Psi., guru BK MTsN 7 Jakarta 
Prestasi yang diraih oleh Susianingsih tersebut masuk dalam daftar panjang para GTK berprestasi di lingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta. Penghargaan atas prestasi yang diterima oleh pemenang yakni berupa uang pembinaan, piala, dan sertifikat. Syuting untuk pengambilan gambar pada video tersebut dilakukan selama dua hari, dan proses editing juga cukup singkat yakni memakan waktu dua hari.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done