Sertijab Kepala MAN 1 Lamongan dan Peran Guru Bimbingan dan Konseling di Era 5.0. - BK Madrasah
News Update
Loading...

28 December 2021

Sertijab Kepala MAN 1 Lamongan dan Peran Guru Bimbingan dan Konseling di Era 5.0.

Sertijab Kepala MAN 1 Lamongan dan Peran Guru Bimbingan dan Konseling di Era 5.0.

Serah terima jabatan (sertijab) kepala madrasah dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten lamongan di laksanakan pada tanggal 28 Desember 2021 bertempat di aula MAN 1 Lamongan.

Dalam acara serah terima jabatan (sertijab) tersebut Pejabat lama (Plt) Suparno, S. Ag. Menyerahkan jabatannya kepada pejabat baru Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M. Pd. Sebagai kepala MAN 1 Lamongan yang baru.

Sebelumnya Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M. Pd. Adalah kepala MTsN 2 lamongan, dengan acara serah terima jabatan (Sertijab) ini maka secara resmi Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M. Pd menjadi kepala MAN 1 Lamongan dan Pejabat lama (Plt) Suparno, S. Ag.  Kembali terhadap jabatan lamanya sebagai Waka Humas di MAN 1 Lamongan. 

Acara tersebut di hadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, H. Fausi, SE., MHI., M.Pd.I.  KA Subag TU  Drs. H. Sunhaji, Kasi Pendma Drs.H.Masduki yasin.M.Pd.I, dan Pengawas Madrasah Drs. Harmaji, M.Pd. dan  Mustofa Hadi, S.Pd, M.Pd. juga serta ikut hadir semua komponen dari MAN 1 Lamongan.

MAN 1 Lamongan

Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, H. Fausi, SE., MHI., M.Pd.I.  memberikan arahan akan pentingnya kepala MAN 1 Lamongan yang baru melakukan kolaborasi dengan semua komponen MAN 1 Lamongan. Sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, H. Fausi, SE., MHI., M.Pd.I. juga mendorong MAN 1 Lamongan dapat menjalankan Keputusan Menteri Agama Nomor 788 Tahun 2021 Tentang Pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik di Kementerian Agama 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, H. Fausi, SE., MHI., M.Pd.I. menilai MAN 1 Lamongan memiliki potensi yang sangat besar di lihat dari sumber daya manusia dan letak madrasah yang sangat strategis. Sehingga sebagai salah satu Madrasah Aliyah yang berprestasi MAN 1 Lamongan harus melakukan lompatan besar untuk menuju era digital atau era teknologi yaitu era 5.0.

Harapan Kepala Baru MAN 1 Lamongan Terhadap Guru Bimbingan dan Konseling

Banyak tantangan yang akan di hadapi Guru Bimbingan dan konseling di era digital ini terutama di tingkatan madrasah aliyah. Profesionalisme dan totalitas pelayanan terhadap peserta didik harus di maksimalkan karena keberhasilan guru Bimbingan dan Konseling dalam membimbing peserta didik merupakan salah satu faktor prestasi dan keberhasilan madrasah.

Sebagai kepala yang baru Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M. Pd. berharap guru Bimbingan dan Konseling di MAN 1 Lamongan bisa bersinergi dalam melayani dan mendampingi peserta didik untuk mewujudkan siswa mandiri berprestasi.

Harapan ini tentukan akan di tidaklanjuti secara serius dan terukur oleh Nur Endah Mahmudah, S.Ag., M. Pd. sebagai kepala MAN 1 Lamongan yang baru sehingga kinerja guru Bimbingan dan Konseling  MAN 1 Lamongan dapat Kembali membimbing dan mengantarkan banyak peserta didik mendapat prestasi dan dapat di terima sebanyak banyaknya di Perguruan tinggi Negeri dan Perguruan tinggi Swasta Favorit. (Che).


Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done